PENUH PERJUANGAN: TIM ROBOTIK MAN 3 JOMBANG, MATARA SOCCER DAN SUMO BORONG 4 PIALA KEJURNAS ROBOTIK 2024

Kemenag Jombang (MAN 3 JOMBANG) – Minggu (28/01/2024) menjadi hari yang tidak terlupakan bagi keempat tim robotik MAN 3 Jombang. Dalam event bergensi Kejurnas Robotika IRTC 2024 yang diselenggarakan di Malang ini, Tim Matara berhasil menyabet empat kejuaraan di empat kategori lomba.

Berikut nama-nama peserta didik yang mengharumkan nama MAN 3 Jombang dalam kompetisi nasional IRTC :

Juara 1 Robot Sumo 1 Kg

  • Ahmad Ibrohim (X 1)
  • M. Farhan (X 1)

Juara 1 Robot Soccer 500 gr

  • Nabigh Sholahi (XI MIPA 1)
  • M. Wahyu Maulana (XI MIPA 1)
  • Mikail Nur Ramadhani (XI MIPA 1)
  • Muhammad Naufa Asyhar (X 1)
  • Ahmad Ibrohim (X 1)
  • M. Farhan (X 1)

Juara 2 Robot Soccer 1 Kg

  • Akbar Afhamil (XI MIPA 2)
  • M. Dafa’ Sabilarahman (XI MIPA 1)

Juara 3 Robot Soccer Best Desain 500 gr

  • Akbar Afhamil (XI MIPA 2)
  • M. Dafa’ Sabilarahman (XI MIPA 1)
  • Muhammad Haris (XI MIPA 4)
  • Muhammad Zaydan Ilmi (X 1)
  • M. Adib Nur Arifin (X 1)
  • Nazli Ramadhan Iskandar (X 3)

Salah satu anggota Robotik, Mikail Nur Ramadhani mengaku mendapatkan pelajaran berharga saat mengikuti kompetisi itu. “Kami belajar tentang pentingnya kekompakan dan menahan ego masing-masing saat bertanding,” ujar peserta didik Kelas XI MIPA 1 ini. Sutrisno selaku Kepala Madrasah turut memberikan ucapan selamat kepada seluruh tim dan pembinanya. “Prestasi ini membuktikan bahwa madrasah telah memiliki sistem pembinaan yang terprogram dan serius untuk mengembangkan semua potensi yang dimiliki peserta didik,”ujar Kamad. Selanjutnya Sutrisno mendoakan semoga ilmu yang didapat peserta didik bermanfaat dan membawa berkah. (Nis)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *